Cara Kirim atau Transfer Saldo Paypal ke Pengguna Paypal Lain - Biasanya pengguna Paypal selain menarik uangnya melalui bank atau bisa dibilang withdraw, pengguna Paypal juga bisa mengirim Saldonya ke pengguna Paypal yang lainnya, entah itu urusan bisnis, atau jual beli. Jadi kita gaperlu repot repot deh ke bank dulu. Kalo bisa Kirim (Transfer) uang via Paypal dengan mudah kenapa nyari yang ribet? iya engga?
Sekilas tentang Paypal...
PayPal adalah jasa penengah atau biasa disebut dengan istilah “broker” paling populer di dunia saat ini untuk transaksi online. Paypal dapat di gunakan dalam berbagai transaksi seperti untuk bisnis online, jual beli barang, membeli software, menerima pembayaran dari pihak lain secara online.
Buat kalian yang belum tau cara ngirim saldo Paypal ke Pengguna Paypal lain yuk disimak caranya
Cara Transfer Saldo Paypal ke Pengguna Paypal Lain
1. Tentunya Login dulu ke akun Paypal kalian masing masing.
2. Pada menu bar Paypal klik ► Kirim & Minta Pembayaran
3. Di halaman berikutnya pilih yang paling kiri yaitu Kirim pembayaran untuk barang dan jasa.
4. Next, disini kamu disuruh memasukkan Email si pengguna Paypal yang akan kamu kirim Saldo. Jika sudah klik Berikutnya~
5. Klik 0,00 dan langsung ketikkan deh angka yang kamu mau transfer, Jika mau menambahkan catatan silahkan ► klik lanjutkan jika sudah.
6. Biasanya akan ada pengecekan keamanan jika disuruh menerima SMS seperti dibawah. Cek Handphone kamu ► Klik Lanjutkan
7. Masukkan kode keamanan yang kamu terima lewat SMS ► Nanti bakalan diarahkan kembali ke...
8. Sini.. silahkan teliti ulang jumlah yang kamu transfer ► Kirim Pembayaran Sekarang.
9. Jika sampai ditahap ini..
Dan menerima email dari Paypal seperti ini..
Berarti saldo kamu sudah terkirim / transfer, Semoga tutorial singkat ini membantu temen temen Selamat bertransfer ria~ hehehe..