Cara Mudah Memunculkan Iklan Adsense di Mobile (HP)

Cara Mudah Memunculkan Iklan Adsense di Mobile (HP)

Cara Mudah Membuat, Memunculkan atau Menampilkan Iklan Adsense pada perangkat Mobile (HP) Di jaman sekarang dengan adanya Smartphone orang orang lebih dimudahkan untuk mencari informasi, apa apa tinggal tanya ke Google aja. Karena gak mungkin banget kalo kita membawa Komputer atau Laptop kemana mana karena tentunya akan ribet nantinya.

Nah makanya kita sebagai seorang Publisher Adsense harus pandai memanfaatkan momen ini. Caranya adalah dengan memunculkan iklan adsense di mobile (hp) atau lebih tepatnya bisa kita bilang Smartphone. Kebanyakan Blogger pemula masih belum mengerti cara untuk menampilkan iklan Adsense pada hp.

Dengan memunculkan iklan Adsense pada mobile (hp) pendapatan Adsense kita jadi meningkat dari yang sebelumnya, hal ini terbukti loh ketika bangbil cek pendapatan dari sebelum menampilkan dan sesudah menampilkan iklan Adsensenya pendapatan jadi jauh lebih banyak. Tentunya para Blogger yang lainnya sudah menampilan Iklannya dan tentu sangat dianjurkan untuk para Blogger yang belum menampilkan iklan Adsensenya.

Cara Memunculkan Iklan Adsense agar Tampil pada HP


Disini Bangbil punya 2 cara untuk menampilkan Iklan Adsensenya supaya muncul di perangkat mobile, pilih salah satu.

Cara Pertama #1
  1. Kalian harus mempunyai Template yang Responsive, jika kalian masih menggunakan Template bawaan Blogger silahkan di ganti terlebih dahulu. Templatenya kalian bisa cari di Google dengan kata kunci "template responsive blogger" dan untuk cara mengganti templatenya "cara mengganti template blogger" 
  2. Silahkan pasang Iklan Adsensenya, bangbil saranin kalian memasang iklan Adsense Unit Responsive karena bisa menyesuaikan ukuran manapun. 
  3. Nah sekarang untuk memunculkan Iklan Adsensenya kalian tinggal matikan tampilan versi mobile (seluler) pada Blog. 



Cara Kedua #2
Kalo kalian gak suka dengan Template Responsive, cara ini bisa kalian terapkan.
  1. Langsung saja kalian menuju ke bagian Tata Letak pada Blog.
  2. Pada Blog Posts akan ada tulisan Edit seperti gambar gif dibawah.
  3. Nantinya akan ada opsi tampilkan iklan di antara posting silahkan di centang
  4. Jika sudah mengatur iklan yang ingin di tampilkan, klik simpan. 

Itu dia cara mudah memunculkan Iklan Adsense di Mobile (HP) dan tanpa kalian sadari 2 cara diatas dilakukan tanpa menggunakan koding, karena kebanyakan tutorial di Google untuk memunculkan iklan adsensenya dengan menggunakan koding.