Cara Lapor ke Admin Itemku jika Scam / Pesanan Lama Dikirim

Sebenarnya cukup mudah jika kalian ingin melaporkan masalah kepada Admin Itemku jika Pesanan lama Dikirim, Scam (Penipuan) atau Pesanan dikirim tapi tidak dapat barangnya. Hal ini mungkin kalian alami selama berbelanja item game di itemku karna pada dasarnya itemku adalah Pihak ketiga yang saya rasa sistem tradingnya masih kurang aman, tapi pengalaman saya admin admin itemku cukup responsif untuk menanggapi hal hal seperti ini so, jangan kawatir berbelanja di itemku. 

Selama kalian juga menanggapi hal hal seperti ini dan tidak membiarkannya begitu saja berlalu. Ada keanehan sedikit langsung saja lapor ke pihak itemku.

Cara Lapor ke Admin Itemku jika Scam / Pesanan Lama Dikirim

Umumnya di itemku penjual mempunyai waktu 24 Jam untuk supaya bisa membatalkan pesanannya, dan si Penjual mempunyai waktu 2-3 harian untuk mengirimkan pesanannya kecuali di beberapa produk misalnya Skin Mobile Legend yang membutuhkan 1 Minggu karna sistemnya ada Gift antar sesama player.

Cara Lapor ke Admin Itemku jika Scam / Pesanan Lama Dikirim 


1. Pertama tama pastikan kalian sudah dalam posisi login di website itemku.com

2. Masuk ke https://itemku.com/hubungi-kami

3. Isi, Nama dan Email (harus email yang aktif ya karna disini nanti akan di kontak balik oleh pihak itemku)

Apa? gapunya email ? Gamungkin! Semua smartphone khususnya android pasti punya gmailnya masing masing. Karna pada awal penggunaannya, smarthphone android di haruskan mempunyai google email (gmail) untuk mengoprasikan playstore dan sebagainya (kecuali iphone).

Silahkan cek di aplikasi Gmail kalian, disitu akan ada gmail kalian yang tertera.

4. Lalu pilih kategori sesuai dengan yang kalian alami, contoh misal kalian disini masalahnya adalah sebagai seorang pembeli dan kasusnya adalah pesanan lama sekali belum dikirim atau penjual sudah konfirmasi kalo barang sudah dikirim tapi nyatanya belum.

5. Nomor pesanan kalian bisa cari di bagian Tab Pembelian kalo kalian menggunakan HP, di Riwayat Pembelian kalo kalian pake Pc,

Contoh Nomor Pesanan : OD000000006270119

6. Isi pesan silahkan kalian diisi sendiri sesuai sama apa yang kalian alami.

Contoh :
Min tolong solusinya ini gimana ya? penjual belum mengirim pesanannya nih tapi dia sudah konfirmasi kalo barang sudah dikirim.

7. Jika sudah di rasa benar semuanya, silahkan klik Kirim dan tunggu respon admin di Email yang kalian cantumkan sebelumnya.

Admin itemku akan membalas pada jam kerja mereka, Jam 08:00 sampai 23:00 WIB jadi usahakan mengirim laporan kepada admin itemku di jam operasional tersebut supaya cepat dibalas.